Cilegon, 5 Mei 2025 — Kabar gembira datang dari SMAIT Raudhatul Jannah Cilegon. Pada pengumuman kelulusan yang dilaksanakan hari ini, seluruh peserta didik kelas XII dinyatakan lulus 100%. Capaian ini menjadi bukti nyata komitmen sekolah dalam menghadirkan pendidikan berkualitas yang terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman dan karakter unggul.

Sebanyak 207 peserta didik berhasil menyelesaikan pendidikan selama tiga tahun dengan hasil membanggakan. Prestasi ini tidak hanya mencerminkan keseriusan peserta didik dalam belajar, tetapi juga peran aktif guru, orang tua, dan seluruh civitas akademika dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan inspiratif.

Kepala SMAIT Raudhatul Jannah, Ibu Kiki Maullidina, S.Pd., menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian ini. “Kelulusan 100% ini bukanlah akhir dari perjuangan, tapi awal dari perjalanan panjang untuk mengabdi dan memberikan manfaat kepada umat, bangsa, dan agama. Kami berharap para lulusan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai MASTER: Mandiri, Amanah, Siddiq, Terampil, Edukatif, dan Religius di mana pun mereka berada.”

Dalam momen kelulusan ini, pihak sekolah juga mengimbau kepada peserta didik dan orang tua untuk merayakan kelulusan dengan cara yang positif dan bermartabat. Tradisi coret-coret seragam dan konvoi di jalan raya tidak sejalan dengan nilai-nilai yang telah dibangun selama ini. Sebagai gantinya, sekolah mendorong peserta didik untuk mengekspresikan rasa syukur melalui kegiatan sosial, refleksi diri, atau berbagi kebahagiaan bersama keluarga dan masyarakat.

Selamat kepada seluruh peserta didik kelas XII SMAIT Raudhatul Jannah Cilegon. Semoga sukses mengiringi langkah kalian di masa depan, dan semoga Allah SWT senantiasa meridhai setiap proses kehidupan kalian.